Instalasi Web Server Local (Localhost)

Sebelum melakukan Instalasi Web Server Local ada baiknya kita tau dulu apa itu aplikasi Web Server Local dan apa kegunaannya.

Pengertian Web Server Local
Web Server Local (localhost): Sebuah aplikasi yang memberikan fasilitas kepada penggunanya untuk dapat mengakses Local Hosting.

Di dunia maya ada dua nama Web Server yang paling terkenal yaitu IIS (Internet Information Services) dan Apache. IIS (Internet Information Services) adalah aplikasi Webserver bawaan dari Microsoft yang dapat diaktifkan dengan mudah melalui control panel windows.
Control Panel --> Add/Remove Programs --> Add/Remove Windows Component
Nah setelah itu akan muncul jendela daftar component kemudian tinggal Anda klik(centang) pada IIS (Internet Information Services) trus Anda akan disuruh memasukkan CD Windows Anda. IIS (Internet Information Services) biasa digunakan untuk membangun system web berbasis ASP.

Apache adalah Webserver Uniform atau Lintas Platform yang lebih umum digunakan oleh para Programmer untuk merancang ataupun membangun sebuah system web(CMS). Webserver ini dapat berinteraksi dengan berbagai macam pemrograman mulai dari PHP, MySQL, Oracle, dll

Nah sekarang sudah ada gambaran tentang apa itu Web Server kan? sekarang kita akan mencoba menginstall sebuah Software Webserver yang sudah terintegrasi dengan PHP dan MySQL Database yaitu XAMPP. Untuk menginstall XAMPP silahkan download dulu installernya.

Nah setelah download selesai seperti langkah menginstall program lainnya double klik ja installernya trus akan muncul jendela seperti gambar disamping.

Klik OK trus tinggal klik NEXT sampai muncul jendela seperti ini:



Seperti tampak pada gambar Aku tidak memakai filezilla untuk FTP tapi sebenarnya Anda bisa saja menambahkannya tinggal klik aja kok.

Nach setelah itu barulah proses installasi yang sebenarnya berlangsung dan semua file ekstrak yang ada termasuk PHP dan MySQL akan secara otomatis terinstall kedalam komputer Anda.

Setelah selesai Instalasi cobalah dicek dulu dengan mengetikkan http://localhost pada browser Anda.

Kalo sudah muncul halaman (tidak error page) berarti Anda telah sukses melakukan Instalasi Web Server Local.